BPN Kabupaten Soppeng Gelar Pelantikan dan Mengambil Sumpah Panitia dan Satgas PTSL

SULSEL PEMBURUNEWS - SOPPENG - Badan Pertanahan Nasional ( BPN) Kabupaten Soppeng gelar pelantikan dan pengambilan sumpah panitia ajudikasi serta satuan tugas (satgas) pendaftaran tanah sistematis lengkap(PTSL) Tahun Anggaran 2025 yang dilangsungkan di Aula Kantor Gabungan Dinas Kabupaten Soppeng pada Kamis (17/04/2025). 

Pelantikan dan pengambilan sumpah panitia ajudikasi dan satgas PTSL dilakukan oleh Ketua BPN Soppeng Amir, S.ST., M.H.

Acara ini menandai dimulainya program PTSL yang bertujuan mengamankan status kepemilikan tanah masyarakat di wilayah Kabupaten Soppeng.

Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Soppeng, Amir, S.ST., M.H., melaporkan target PTSL tahun 2025 sebanyak 2.100 bidang tanah dengan luas sekitar 1.300 hektar. 

Ia menjelaskan bahwa pelaksanaan program PTSL pada tahun sebelumnya telah sukses menyelesaikan sertifikasi 100% di 18 desa, termasuk program redistribusi Tanah.

Program PTSL difokuskan untuk menciptakan desa dan kelurahan lengkap, sementara pendaftaran tanah sporadik melayani permohonan sertifikasi individual. 

Amir juga menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam proses penegasan batas tanah dan persetujuan tetangga sebagai bagian dari keberhasilan program.

Wakil Bupati Soppeng, Ir. Selle KS Dalle, menyampaikan apresiasi atas komitmen Badan Pertanahan Nasional (BPN) dalam memberikan pelayanan sertifikat tanah kepada masyarakat. 

Ia menekankan pentingnya tanggung jawab dan ketelitian para panitia ajudikasi serta satgas dalam menjalankan tugasnya untuk menghindari kesalahan penerbitan dokumen yang dapat menimbulkan masalah di masa depan. 

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Soppeng berharap jangkauan program PTSL dapat diperluas di masa mendatang, hal itu agar semakin banyak masyarakat yang mendapat kepastian hukum atas tanahnya serta untuk meminimalisir tindak kriminalitas terkait tanah, tandasnya.

Acara tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Kapolres Soppeng, Dandim 1423 Soppeng, Ketua Pengadilan Negeri Watansoppeng, serta para Canat.

Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Soppeng bertugas memberikan pelayanan pertanahan yang cepat, tepat, dan akurat guna mendukung kepastian hukum atas tanah bagi masyarakat. 

BPN berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memperluas program pendaftaran tanah sistematis lengkap di seluruh wilayah Kabupaten Soppeng.(**)


0 Komentar