Bupati Soppeng Gerak Cepat Tunjukan Komitmen Terhadap Peningkatan Sektor Pertanian


SULSEL PEMBURUNEWS - SOPPENG - Setelah rapat koordinasi dengan Gubernur Sulawesi Selatan, Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, gerak cepat menindaklanjuti dengan melakukan koordinasi teknis dengan (BSIP) Balai Penerapan Instrumen Pertanian Sul-Sel, Ir .Yusuf .M.Si, dan Plt kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan perkebunan Provinsi Sul-Sel,  Ir.Uvan Nurwahidah S,M.Si didampingi oleh pelaksana tugas Kepala Dinas TPHPKP Kab.Soppeng, Alia Warjuni. Kamis, 17 April 2025.

Bupati Soppeng mengeluarkan arahan terkait realisasi target Luas Tambah Tanam (LTT) untuk komoditas pangan di Kabupaten Soppeng hingga April 2025, dan kemajuan program Optimasi Lahan Rawa (Oplah). 

Selanjutnya, menginstruksikan koordinasi segera dengan penyuluh pertanian untuk membahas target LTT, serta menekankan pentingnya menjaga komunikasi yang erat dengan tim Unhas yang melakukan survei Oplah untuk memantau kemajuan. 

Tindakan ini menggarisbawahi komitmen Bupati Soppeng untuk memastikan keberhasilan pelaksanaan inisiatif pertanian penting ini.

Bupati Soppeng, H. Suwardi Haseng, SE, menunjukkan komitmen kuat Pemerintah Kabupaten Soppeng terhadap peningkatan sektor pertanian dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Optimasi Pengairan Pertanian Provinsi Sulawesi Selatan. 

0 Komentar